Obat generik dan Obat bermerek memiliki efektivitas yang sama, karena keduanya mengandung bahan aktif yang sama. Perbedaan utama terletak pada harga, aksesibilitas, dan terkadang preferensi pribadi terkait rasa atau bentuk sediaan obat. Obat generik lebih terjangkau dan mudah diakses, sementara obat bermerek lebih sering dipilih karena jaminan kualitas dan kepercayaan terhadap merek tertentu.
Akademi Farmasi adalah lembaga pendidikan tinggi yang fokus pada bidang ilmu farmasi, yang mencakup berbagai aspek terkait obat-obatan, produksi, distribusi, hingga penggunaan yang aman dan efektif. Akademi Farmasi biasanya menyediakan program studi untuk menghasilkan tenaga profesional di bidang farmasi
Akademi Farmasi Cendikia Farma Husada merupakan perguruan tinggi yang mengusung kampus Entrepreneurial Campus dibidang kefarmasian yang bertujuan untuk menciptakan suasana yang mendukung mahasiswa atau civitas akademika dalam mengeksplorasi ide-ide bisnis, mengembangkan kreativitas, serta memberikan keterampilan praktis yang diperlukan untuk menjadi wirausahawan sukses.